Mobile Legends Professional League Indonesia atau yang sering MPL ID, merupakan liga utama Mobile Legends di Indonesia yang diselenggarakan oleh Moonton untuk para penggemar esports yang berada di Indonesia.
Turnamen ini telah sampai di pekan ketiga regular season, pertandingan kali ini menghasilkan beberapa perubahan klasemen yang cukup berbeda dari pekan sebelumnya.
Pertandingan pekan ini dilaksanakan selama 3 hari, mulai dari hari Jumat hingga hari Minggu 29 Agustus 2021.
Aura Fire vs Alter Ego menjadi pembuka di hari pertama pekan ketiga. Pertandingan yang dimulai pukul 15.00 WIB ini berhasil membawa kemenangan untuk Alter Ego, dengan point 2-1. Sedangkan ONIC Esport harus menerima kekalahan dari EVOS Legends, dengan point 2-0.
Hari kedua di lanjut dengan permainan dari Rebellion Genflix vs Aura Fire pukul 13.00 WIB, Bigetron Alpha vs Alter Ego pukul 15.30 WIB, dan el-clasico RRQ Hoshi vs EVOS Legends pukul 18.00 WIB.
Aura Fire berhasil memangkan pertandingan atas RBG (Rebellion Genflix), dengan point 2-0. Pertandingan berlanjut ke Alter Ego yang melawan BTR Alpha, sayangnya dalam permainan kali ini, BTR Alpha harus menerima kekalahan dari Alter Ego, dengan point 2-1.
Berlanjut ke pertandingan yang telah ditunggu-tunggu oleh fans Mobile Legends: Bang Bang, RRQ Hoshi vs EVOS Legends. Pada pertandingan big match ini, RRQ Hoshi berhasil meraih kemenangan tanpa pembalasan dari EVOS Legends, dengan point 2-0.
Turnamen hari terakhir di pekan ketiga berlangsung di hari Minggu, 29 Agustus 2021. Pembuka pertandingan hari terakhir ini adalah, Geek Fam vs ONIC Esports. Pertandingan dimenangkan oleh ONIC Esports, dengan point 2-0.
Pertandingan hari terakhir ditutup oleh RRQ Hoshi vs Rebellion Genflix. Di awal game RBG menguasai jalannya permainan, namun beberapa kali blunder mereka lakukan hingga mampu dikalahkan RRQ Hoshi sekaligus menjadi samsak bagi Roger (Albert) yang berhasil raih maniac, skor 1-0 untuk RRQ.
Berlanjut pada permainan ke-2, yang dimana RRQ Hoshi berhasil membantai habis-habisan Rebellion Genflix, dengan Albert yang menggunakan Lancelot-nya dan berhasil mendapatkan Savage pertama di MPL ID Season 8. Skor point untuk RRQ Hoshi vs Rebellion Genflix adalah, 2-0.
Berikut klasemen sementara pekan ketiga, hari ketiga:
MPL ID S8 Week 4 akan di adakan pada minggu depan, jangan lupa streaming dan dukung tim kesayangmu!