Kondisi Apex Legends saat ini sedang dihantui oleh masalah besar, yaitu pemainnya mengalami masalah koneksi bahkan sampai putus dari game.
Masalah tersebut muncul semenjak patch 10.1 yang membawa event Evolution ke dalam game battle royale tersebut, dan Respawn selaku developernya menjanjikan patch untuk memperbaikinya.
Hari ini patch perbaikan tersebut dirilis, dan bukannya memperbaiki malahan membuat masalah semakin parah.
Kini pemain bukan hanya mengalami masalah koneksi dan terpental dari game, ada pula pemain yang tersangkut di dalam game dan tak bisa kembali ke lobby.
Akibatnya, banyak pemain yang mendapatkan hukuman tidak bisa kembali main karena dianggap leaver, atau meninggalkan permainan, padahal mereka terpental dari game akibat masalah koneksi.
We’ve just shipped a client-side patch for @playapex which fixes numerous bugs, including some that can cause crashes and disconnects. See the full list below.
We’re also aware that there are still reports of slo-mo servers, and are looking into it! pic.twitter.com/5Ruc9soJD8
— Respawn (@Respawn) September 22, 2021
Tampaknya patch ini hanya memperbaiki sisi client game pemain saja, sedangkan sisi servernya sendiri masih belum diberesi oleh Respawn.
Tampaknya pemain Apex Legends masih harus bersabar untuk bisa kembali nyaman bermain, setidaknya sampai server game ini kembali beroperasi dengan baik.(*)
Sumber: Dot Esports