Bagi pemain Nintendo Switch, kecanggihan console tersebut bukanlah hal utama seperti console lain, tetapi gamenya yang paling penting.

Apalagi game klasik dari console Nintendo sebelumnya masih dicari hingga sekarang, dan melalui layanan berlangganan Nintendo Switch Online, koleksi game lawas tersebut bisa dimainkan.

Kini timbul kabar bocoran yang menyatakan game dari console legendaris Nintendo 64 yang dirilis pada 1996 dan merupakan pendahulu dari GameCube akan hadir di layanan Nintendo Switch Online.

Kabar ini dilontarkan oleh insider Nintendo terpercaya bernama NateDrake di podcast Youtube miliknya.

Meskipun pihak Nintendo sendiri tidak memberikan keterangan resmi yang mengiyakan bocoran tersebut, tetapi prospek akan adanya game Nintendo 64 di Switch sangatlah menarik.

Pasalnya, dari 393 judul game yang dirilis di console lawas tersebut, ada game legendaris yang mengubah wajah dunia gaming, seperti Super Mario 64 dan The Legend of Zelda: Ocarina of Time.

Akan tetapi, hadirnya game Nintendo 64 membawa berita lain menurut NateDrake, yaitu mereka akan ada di tingkatan langganan yang harganya lebih mahal, setidaknya beberapa Dollar lebih mahal daripada saat ini.(*)

See also  Mabar Menang Banyak, Dapat Motor? Ikuti Yamaha Generasi 125 E-Sport Competition 2022 (YGEC 2022)!

Sumber: Dot Esports