Assassin’s Creed Valhalla berhasil tembus rekor sebagai game Assassin’s Creed dengan keuntungan terbesar sepanjang masa.
Hal tersebut diungkapkan oleh Yves Guillemot selaku Co-founder Ubisoft ketika berbicara di depan investor, perlihatkan keuntungan sebesar $1 milyar pada Desember 2021.
Fakta sama juga diperlihatkan oleh Axios, yang artinya Valhalla mampu mendapatkan keuntungan sangat besar hanya dalam setahun, karena game tersebut rilis pada November 2020.
Apalagi pada Maret nanti direncanakan akan ada ekspansion besar “Dawn of Ragnarok” dengan menambahkan 40 jam cerita baru, yang diperkirakan akan semakin menambah keuntungan yang didapatkan oleh Valhalla.(*)
Sumber: Dot Esports